Minggu, 08 Juli 2012

[ Share ] Cara mengembalikan File / data yang terhapus / terformat

Gimana sih perasaan kalian kalo tiba2 hardisk kita tiba2 tidak sengaja keformat, atau terserang virus yang memformat hardisk ? udah ga ada backupan dan datanya penting2 lagi, bisa2 nangis bombay.. fuuuh :(, waktu dulu gue pernah ngotak ngatik partisi di hardisk, eh malah partisinya ilang entah kemana jadi partisi "unallocated" wah langsung panik tingkat dewa gue, setelah gw cari-cari kesana kemari di internet, ternyata banyak tools nya yang untuk mengembalikan file / data yang terhapus / terformat, tapi yang menurut gue paling mantap ya ini Get Data Back For NTFS atau disingkatnya GDBFNTFS *ngarang coooy* haha, kalau kalian ada yang butuh bisa download di sini dan itu download dari web resmi nya, saya tidak menyediakan crack/serial numbernya, kalau kalian butuh bisa di search aja di google, atau email saya jika mau..


Disini saya akan sedikit terangkan tentang cara penggunaan software ini, Let's begin..
  • Pertama download, install, dan buka softwarenya, (perhatian untuk yang free hanya bisa sampai di scan saja, dan tidak bisa di save file hasil scan-nya)
  • ini adalah tampilan utama aplikasinya :

  • Pilih yang anda mau, tapi kali ini saya memilih I want to recover delete files, lalu klik next.
  • Kemudian pilih partisi yang akan direcovery

  • kalau sudah next lagi, maka aplikasi ini akan menyecan partisi yang dipilih tadi, tunggu hingga selesai.
  • Jika sudah selesai, maka akan tampil seperti ini :
  • Pilih yang ada bulatan hijaunya, karena itu yang paling direkomendasi untuk di recovery, kemudian tunggu kembali hingga aplikasi selesai merecover hasil scan yang tadi, kalau sudah maka akan muncul tapilan file dan folder hasil recoverynya seperti gambar dibawah ini :
  • Nah pada step ini anda bisa langsung menyimpan file2 yang terhapus, dengan catatan file hasil recover jangan di simpan di partisi yang direcover tadi, harus di simpan di partisi lainnya, misalkan anda merecover partisi label d: , maka sebaiknya anda menyimpannya di partisi label lainnya, misalkan c: atau e: , kalau ada bisa juga di simpan di flashdisk..
  • Apabila anda hanya mencari beberapa file saja, gunakan saja fitur search.
Sekian lah postingan saya, semoga bermanfaat :)
terimakasih sudah mampir di blog saya...
Jangan lupa ctrl+D teman, kalo artikel ini penting :)
dan juga, Kalo Mau Share / CoPas biasain dicantumin blog sumbernya yaaa .. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Isi komentarnya yaa... :)

Follow Me On Twitter
Add Me On Facebook